Membongkar Laporan ESG Menjadi Narasi yang Menarik

Rp4.500.000

Di tengah isu lingkungan yang dihadapi masyarakat dunia, keberlanjutan menjadi hal yang semakin dicari. Tidak terkecuali bagi para investor, yang kini semakin melirik perusahaan berbasis lingkungan, sosial, dan tata kelola (ESG). Bagi pelaku bisnis, berpegang pada prinsip ESG saja belum cukup. Butuh pelaporan dengan narasi yang efektif sebagai “bukti” keberlanjutan perusahaan.

Global Consumer Insights Pulse Survey yang dilakukan terhadap 9.000 responden dari 25 negara menunjukkan bahwa konsumen bersedia membayar 5-10 persen lebih mahal untuk produk atau jasa yang ramah lingkungan dan berkelanjutan. Temuan ini semakin mendorong narasi pentingnya penerapan prinsip lingkungan, sosial, dan tata kelola (ESG) dalam perusahaan. Karena itu, perusahaan harus bisa memaparkan perjalanan ESG-nya secara transparan dan akurat kepada publik.

Lalu, bagaimana membuat laporan ESG dengan narasi yang tepat? Dalam kelas “Membongkar Laporan ESG Menjadi Narasi yang Menarik” dari Kompas Institute, Anda akan mendapatkan pemaparan menyeluruh seputar isu ESG di Indonesia. Mulai dari memahami pentingnya ESG, standar penerapan, hingga pelaporannya. Tidak hanya itu, Anda juga akan diajarkan bagaimana mengolah data ESG menjadi infografik, menghasilkan kisah (feature), hingga menyulap laporan ESG menjadi buku siap terbit.


Materi yang dipelajari:

1. Melaporkan Praktik ESG Perusahaan
– Pengantar dan pentingnya ESG
– Kerangka dan standar umum kepatuhan ESG
– Menonjolkan dan melaporkan praktik ESG
– Penulisan dan penyajian laporan ESG

Narasumber : Kris Razianto Mada – Jurnalis Harian Kompas

2. ESG dalam Infografik
– Mengenal infografik dan manfaatnya untuk menyampaikan data & informasi ESG
– Prinsip dasar desain infografik
– Teknik membuat infografik ESG

Narasumber: Pandu Lazuardy Patriari – Manajer Visual Harian Kompas

3. Membuat Berita Kisah (Feature) Tentang ESG
– Mengapa ESG perlu disampaikan dalam bentuk feature?
– Struktur dan elemen-elemen kunci dalam berita kisah (feature)
– Teknik menulis berita kisah (feature) tentang ESG

Narasumber: M. Hilmi Faiq – Editor Harian Kompas dan Penulis Sastra

4. Dari Laporan ESG Menjadi Buku Berkisah
– Pentingnya mengubah laporan ESG menjadi buku
– Proses penulisan buku: dari ide, kerangka, hingga menjadi buku
– Penerbitan dan promosi buku ESG

Narasumber: Patricius Cahanar – Manajer Penerbit Buku Kompas

Pelaksanaan:

Hari/Tgl: Rabu-Kamis, 24-25 Juli 2024
Waktu: 09.30-15.30 WIB
Lokasi: Ruang Kompas Institute, Gedung Kompas Gramedia Unit 2 Lantai 3, Jalan Palmerah Selatan No. 26-28 – Jakarta

Benefit:

  1. Materi pembelajaran (e-book)
  2. Sertifikat
  3. Akses Kompas.id selama 1 tahun
  4. Suvenir & Konsumsi
  5. Voucer diskon 25% untuk pembelian buku Kompas
  6. Voucer diskon 10% untuk pembelian merchandise Kompas.

Informasi dan pendaftaran:
9 – 23 Juli 2024
Hotline Kompas  (021) 25676000
Whatsapp: 0812- 900-50-800

Out of stock

Categories:

Di tengah isu lingkungan yang dihadapi masyarakat dunia, keberlanjutan menjadi hal yang semakin dicari. Tidak terkecuali bagi para investor, yang kini semakin melirik perusahaan berbasis lingkungan, sosial, dan tata kelola (ESG). Bagi pelaku bisnis, berpegang pada prinsip ESG saja belum cukup.