Kelas Penyuntingan: Menguasai Aspek Bahasa untuk Menghasilkan Tulisan Berkualitas
Rp600.000
Tidak hanya di Indonesia, seluruh masyarakat dunia secara kolektif merasa “kelelahan” akibat banjir informasi. Hasil temuan Digital News Report (2024) mengungkapkan, empat dari sepuluh (39%) cenderung menghindari konten berita. Sekitar enam dari sepuluh (59%) juga mengungkapkan kalau mereka semakin khawatir tentang kebenaran konten berita, khususnya yang ada di platform digital.
Agar audiens tidak lelah dan bingung, penting bagi penulis artikel untuk mahir dalam menyunting tulisan. Pilihan kata yang cakap, logika berbahasa yang tepat dan konsisten, hingga kepekaan terhadap kebenaran fakta menjadi aspek yang perlu dikuasai. Tertarik untuk menjadi penyunting yang handal supaya bisa menyajikan tulisan yang stand out? Segera daftarkan diri Anda dalam Kelas Penyuntingan Kompas Institute “Menguasai Aspek Bahasa untuk Menghasilkan Tulisan Berkualitas”.
Dalam kelas ini, Anda akan belajar kemampuan dasar penyuntingan, termasuk di dalamnya swasunting, untuk penyajian tulisan yang bernas dan menarik. Materi disampaikan langsung oleh Penyelaras Bahasa Kompas yang berpengalaman menyunting konten editorial secara profesional.
Materi yang dipelajari:
– Ihwal penyuntingan dan gaya selingkung
– Penyuntingan mekanis kebahasaan: huruf, kata, tanda baca, dan ejaan
– Problematika kalimat dan kalimat efektif
– Penyuntingan mandiri (swasunting) untuk artikel, opini, dan iklan
Nama Pembicara
- Didik Durianto
Penyelaras Bahasa Kompas
Pelaksanaan:
Hari/Tgl: Senin, 21 Oktober 2024
Waktu: 14.00-16.00 WIB
Lokasi: Online via Zoom
Benefit:
- E-book pembelajaran
- E-Sertifikat
- Akses Kompas.id selama 3 bulan
- Voucher diskon 25% untuk pembelian buku Kompas dan diskon 10% untuk pembelian merchandise Kompas.
Informasi dan pendaftaran:
1 – 20 Oktober 2024
Hotline Kompas (021) 25676000
Whatsapp: 0812- 900-50-800
Out of stock
Product Description
Banjir informasi di era digital membuat pembaca semakin “lelah”. Tidak cuma itu, mereka makin kesulitan memilah sajian informasi yang layak untuk dikonsumsi. Kemampuan penyuntingan yang mumpuni penting agar sajian informasi stand out, mudah dicerna, dan berintegritas.